7 Kampus dengan Biaya Kuliah Murah dan Terbaik di Indonesia

Kampus Murah Terbaik di Indonesia - Melanjutkan study ke perguruan tinggi terbaik di Indonesia siapa sih yang nggak mau? Apalagi biaya pendidikan kampus tersebut relatif murah. Pasti semua orang ingin belajar di kampus terbaik dengan harga yang murah, bukan?

Sebarnya banyak kampus di Indonesia yang menawarkan program pendidikan mulai dari sarjana sampai doktor dengan biaya yang relaif murah. Selain itu, pemerintah sudah menyiapkan beasiswa dengan jumlah dan ragam yang banyak agar pendidikan di Indonesia bisa merata.

Meskipun begitu, apa daya ternyata mendapatkan beasiswa tidak semudah yang Kita pikirkan. Bahkan untuk masuk ke perguruan tinggi kedinasan juga sangat berat daya saingNya, apa boleh buat, untuk melanjutkan study ke perguruan tinggi Kita harus memiliki Kampus swasta atau Kampus negeri dengan jalur mandiri.

Baca juga: 5 Pekerjaan yang Cocok untuk Anak Kuliah dan Bisa Dilakukan Secara Online

Agar Kamu bisa melanjutkan study ke perguruan tinggi, berikut Kami rekomendasikan 7kampus swasta termurah serta kampus negeri dengan biaya pendidikan murah di jalur mandiri.

Kampus Swasta dan Negeri Terbaik dan Termurah

Kampus murah terbaik

1. Universitas Selamat Sri (UNISS)

Alamat: Gondoarum, Jambearum, Kec. Patebon, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah 51351
Telepon: (0294) 3690577

Universitas Selamat Sri (UNISS) adalah universitas swasta terbaik di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Bangunan UNISS merupakan wakaf dari Selamat Rahayu yang didirikan oleh Bapak H. Slamet Soemadyo pada  27 Maret 1992.

Tujuan Selamat Rahayu yang ingin menratakan pendidikan di Indonesia mendirikan UNISS yang diharapkan dapat mencerdasakan anak bangsa Indonesia. UNISS terbuka bagi calon mahasiswa dengan harga murah dan kualitas terbaik.

Secara detail UNISS mematok biaya pendidikan dengan ketentuan sebagai berikut:
  1.  Biaya pendaftaran masuk  Rp 250.000.
  2.  Biaya Perlengkapan dan Almamater Rp 260.000.
  3.  Biaya Kuliah Rp 250.000 tiap bulan.
  4.  Tidak ada Sumbangan Pengembangan Lembaga (SPL) atau UANG GEDUNG.
  5.  Tidak ada biaya per SKS.

UNISS yang mematok biaya kuliah bulanan senilai Rp 250.000 menyediakan beragam program studi dengan kelas yang begitu baik. Berikut adalah program pendidikan yang disediakan UNISS secara detail:
  1. Fakultas Teknik dan Rekayasa (FTR): Prodi Teknik Sipil (S1),Prodi Teknik Arsitektur (S1),Prodi Teknik Industri (S1),Prodi Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (S1).
  2. Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM): Prodi Teknik Informatika (S1),Prodi Desain Komunikasi Visual (S1).
  3. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP): Prodi Ilmu Komunikasi (S1), Prodi Ilmu Pemerintahan (S1).
  4. Fakultas Psikologi (FPsi): Prodi Psikologi (S1).
  5. Fakultas Hukum (FH): Prodi Ilmu Hukum (S1).
Untuk lebih jelasnya mengenai profil UNISS Kamu bisa mengunjungi website resminya di http://uniss.ac.id.

2. STKIP Kumala Lampung

Alamat: No., Jalan Kenanga No.1, Mulyojati 16.c Metro Barat, Mulyojati, West Metro, Metro City, Lampung 34125
Telepon: 0812-7974-9868

STKIP Kumala adalah Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikanyang menyediakan program study Pendidikan Anak Usia Dini (S1), Pendidikan Bahasa Inggris (S1), dan Pendidikan Ekonomi (S1). STKIP Kumala merupakan universitas swasta terbaik di Lampung dengan biaya pendidikan yang murah.

Untuk Prodi S1 Pendidikan Bahasa Inggris STKIP Kumala mematok biaya pendidikan sebesar Rp125.000/bulan. Prodi S1 Pendidikan Ekonomi STKIP Kumala mematok biaya Rp165.000/bulan dan untuk Prodi S1 PG Anak Usia Dini STKIP Kumala mematok biaya Rp400.000/bulan.

3. STIE Mahardhika

Alamat: Jl. Wisata Menanggal No.42A, Dukuh Menanggal, Kec. Gayungan, Kota SBY, Jawa Timur 60234
Telepon: (031) 8550077

STIE Mahardhika merupakan Kampus Swasta terbaik dan termurah di Surabaya. STIE Mahardhika menawarkan pendidikan S1Akuntansi, S1 Manajemen, S2 Manajemen, dan S3 Manajemen.

Pendaftaran STIE Mahardhika terbagi atar beberapa jalur. Kamu bisa melihat informasi detail mengenai pendafataran STIE Mahardhika dari gambar berikut.

4. Universitas Indraprasta PGRI (UNINDRA)

Alamat: (TB. Simatupang), Jl. Nangka Raya No.58 C, RT.5/RW.5, Tj. Bar., Kec. Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12530
Telepon: (021) 7818718

UNINDRA merupakan kampus swasta terbaik di Jakarta dengan biaya pendidikan paling murah. UNUNDRA menawarkan beragam program study yang terhimpun dalam Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Bahasa dan Seni, hingga Fakultas Pascasarjana yang bisa Kamu lihat di website officialnya.

Fasilitas UNINDRA sangat bisa menunjang kegiatan belajar Kamu dengan harga yang murah. Bahkan UNINDRA membuka kelas Reguler, Sore, maupun ekstensi dengan biaya yang berbeda dan kualitas yang berbeda pula. Informasi biaya pendidikan UNINDRA bisa Kamu lihat dari gambar berikut.

5. Institut Teknologi Bandung (ITB)

Alamat: Jl. Ganesha No.10, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132
Telepon: +62-22-2500935

Setelah mengenal kampus swasta terbaik dn termurah, selanjutnya Kita mengenal Kampus Negeri terbaik dengan biaya pendidikan yang murah. Pertama adalah ITB, siapa sih yang tidak kenal ITB? Semua pasti kenal Kampus dengan kualitas yang luar biasa ini.

ITB membuka banyak sekali program pendidikan khusus ilmu teknik. Namun saat ini ITB mencoba membuka program pendidikan akuntansi dan manajemen loh. Tahun 2019 ITB tidak menggunakan Uang Pangkal lagi untuk setiap jalur masuk. Bahkan UKT minimum untuk setiap jalur ITB adalah Rp. 0.

Berikut adalah kelompok UKT yang ditawarkan ITB secara detail.
  1. Kelompok UKT I : Rp. 0,- (nol rupiah)
  2. Kelompok UKT II : Rp. 5.000.000,- (lima juta rupiah)
  3. Kelompok UKT III : Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah)
  4. Kelompok UKT IV : Rp. 15.000.000,- (lima belas juta rupiah)
  5. Kelompok UKT V : Rp. 20.000.000,- (dua puluh juta rupiah)
  6. Kelompok UKT VI : Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah)
Untuk lebih jelasnya Kamu bisa mengunjungi langsung website PMB ITB jalur seleksi mandiri.

6. Universitas Indonesia

Alamat: Jl. Margonda Raya, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Telepon: +62 21 786 7222

Setelah ITB, Universitas Indonesia adalah kampus negeri terbaik di Indonesia dengan biaya pendidikan murah. Jika Kamu pengaju beasiswa Bidikmisi, UI tidak akan memungut biaya pendidikan. Untuk informasi lebih lanjut, Kamu bisa mengunjungi website official UI.

7. Universitas Negeri Semarang (UNNES)

Alamat: Jl. Sekaran Raya, Sekaran, Kec. Gn. Pati, Kota Semarang, Jawa Tengah 50229
Telepon: (024) 8508093

Univeritas negeri terbaik dan termurah selanjutnya adalah Universitas Negeri Semarang (UNNES). UNNES menyediakan berbagai program pendidikan yang sangat banyak, bisa Kamu kunjungi website official untuk informasi lanjutan. UNNES tidak memungut Uang Pangkal dan mematok UKT dari Rp. 500.000 - Rp8.250.000.

Kesimpulan

Pendidikan memang seharusnya menjadi prioritas di dalam kehidupan, karena di dalam pendidikan kita mendapatkan banyak ilmu termasuk saat kuliah. Tetapi bagi sebagian orang mungkin tidak ingin merogoh kocek terlalu banyak hanya untuk kuliah.

Oleh sebab itu juga, artikel ini saya buat untuk menambah wawasan anda, khususnya bagi yang ingin mencari tempat kuliah. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak kuliah. Sekian dulu artikel mengenai wawasan pendidikan dari saya kali ini. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "7 Kampus dengan Biaya Kuliah Murah dan Terbaik di Indonesia"