Cara Menonaktifkan NSP Telkomsel

Cara Menonaktifkan NSP Telkomsel – NSP yang merupakan singkatan dari nada sambung pribadi ini sudah lama keberadaannya dan ternyata sampai saat ini masih ada yang menggunakannya.

Sayangnya beberapa orang seringkali terjebak dengan langganan ini, biasanya karena mereka asal berlangganan padahal belum paham fungsinya dan tidak tahu bagaimana cara berhenti berlangganan.

Akhirnya pulsa tersedot secara terus menerus, sekalipun kartu tidak digunakan untuk apa-apa.

NSP atau dalam bahasa inggris sering disebut ring back tone merupakan suara yang diperdengarkan melalui jalur telepon oleh saat panggilan telepon yang dilakukan belum mendapat jawaban dari pihak yang ditelepon.

Hampir seluruh provider menawarkan layanan ini, namun yang paling eksis menyuguhkan layanan NSP adalah provider Telkomsel terutama untuk pelanggan kartu AS.

Alasan para pengguna ingin menonaktifkan langganan NSP diantarai lain sebagai berikut.

  • Layanan NSP yang harus menguras pulsa.
  • Mengganti layanan NSP
  • Ada juga beberapa pelanggan yang merasa tidak memasang NSP pada telepon mereka namun layanan NSP tersebut tetap aktif sehingga ingin segera di nonaktifkan.
  • NSP justru menanggu saat melakukan panggilan.

Karena beberapa hal tersebut, banyak orang yang mencari cara menonaktifkan NSP. Jika anda termasuk salah satunya baca berbagai cara yang bisa anda coba berikut.

Cara Menonaktifkan NSP Telkomsel 

Banyak pilihan yang bisa anda lakukan, diantara lain apakah anda akan menghentikan semua NSP atau hanya beberapa NSP saja.

Berikut ini cara yang bisa Anda lakukan untuk berhenti berlangganan NSP Telkomsel. Silahkan dicoba.

Menggunakan layanan SMS

Cara pertama yang bisa Anda lakukan untuk berhenti berlangganan NSP telkomsel adalah dengan menggunakan layanan sms.

  1. Bukalah aplikasi sms atau message pada handphone Anda dan ketik OFF dengan format huruf besar semua.
  2. Setelah itu kirimlah pesan tersebut ke 1212 dan paket NSP Anda akan otomatis berhenti.

Cara tersebut bisa Anda lakukan jika Anda ingin langsung menghentikan semua NSP pada nomor telepon Anda.

Jika ingin menghentikan beberapa NSP saja bisa lakukan cara berikut.

Cara unreg NSP Telkomsel bisa Anda lakukan melalui sms ke 1212 dengan format OFF (spasi) judul lagu NSP yang akan dinonaktifkan.

Jika Anda mengirim sms untuk penonaktifan NSP, pastikan Anda menerima pesan notifikasi dari pihak telkomsel yang menyatakan bahwa NSP Anda berhasil di nonaktifkan.

Mematikan NSP Dengan Kode USSD

Selain melalui SMS, Anda juga dapat berhenti berlangganan layanan NSP telkomsel dengan menggunakan kode USSD atau bintang pagar.

Cara ini juga sama mudahnya dengan cara menghentikan NSP melalui sms. Anda bisa langsung membuka menu dial up atau panggilan.

  1. Masukkan kode *121*9# kemudian tekan panggil atau call. Tunggu beberapa saat hingga muncul menu berikutnya.
  2. Pilihlah menu berhenti langganan NSP dan tekan ok.

Setelah Anda melakukan cara ini, Anda hanya perlu menunggu sms notifikasi dari Telkomsel bahwa layanan NSP Anda sudah dihentikan.

Menunggu Masa Aktif NSP habis

Cara lainnya yang bisa Anda lakukan untuk menonaktifkan layanan NSP Telkomsel adalah dengan membiarkan masa aktif dari NSP tersebut berakhir.

Anda cukup memastikan bahwa saat masa aktif NSP Anda habis, pulsa yang Anda miliki tidak mencukupi untuk memperpanjang NSP tersebut.

Jika pulsa Anda tidak cukup untuk memperpanjang NSP, maka layanan NSP Anda akan otomatis masuk ke masa tenggang selama 30 hari berikutnya.

Jika selama 30 hari kedepan Anda mengisi pulsa, maka layanan NSP Anda akan aktif kembali.

Intinya anda jangan sampai mempunyai pulsa selama 30 hari masa tenggang. Namun bukan berarti Anda tidak boleh mengisi pulsa sama sekali.

Cukup pastikan pulsa yang Anda isi atau Anda miliki tidak cukup untuk melakukan perpanjangan NSP tersebut.

Selama masa tenggang NSP, Anda masih bisa menikmati layanan NSP tersebut.

Jika selama 30 hari masa tenggang pulsa Anda masih tidak mencukupi, maka layanan NSP Anda akan otomatis dinonaktifkan.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghentikan layanan NSP telkomsel yang Anda miliki.

Untuk menghentikan layanan NSP ini, tentu Anda harus mengecek NSP Telkomsel yang Anda miliki terlebih dahulu.

Agar Anda bisa mengetahui apakah saat ini ada NSP yang aktif di nomor telepon Anda atau tidak, Anda bisa mengeceknya melalui *121*9# dan memilih menu NSP yang aktif.

Sekian dulu artikel cara mengetahui NSP yang aktif kali ini. Semoga dapat membantu mengatasi masalah anda. Terima kasih.

Share:

Penulis di Ngeneki.com. Memiliki pengalaman dalam berbagai bidang terkait industri kreatif seperti media sosial, desain, dan esports. Telah berpengalaman menjadi content creator sejak tahun 2013 di berbagai platform. Jika ada pertanyaan silakan hubungi saya melalui fauzannn166@gmail.com