Cara Menambahkan Alamat di Shopee

Deskripsi: Cara Menambahkan Alamat di Shopee. Cara Membuat Alamat di Shopee. Cara Mengatur Alamat di Shopee.


Shopee menjadi marketplace terbesar di Asia Tenggara, salah satunya di Indonesia. Banyak orang yang bertransaksi di sana sebagai penjual maupun pembeli karena tampilan dan fitur yang ramah untuk pengguna.

Namun ada satu hal yang harus Anda perhatikan ketika bertransaksi, yaitu alamat Anda. Anda harus memasukkan alamat di Shopee dengan benar sebagai tujuan dari pengiriman. Jika tidak, maka barang juga tidak bisa diproses.

Caranya sendiri cukup mudah, Anda bisa melakukannya di shopee versi desktop maupun di aplikasi Android. Bagi Anda yang masih belum tahu bagaimana caranya, langsung saja simak berikut ini..

Baca juga: Download Gojek Versi Lama

Cara Menambahkan Alamat di Shopee

  1. Buka situs web https://shopee.co.id/.
  2. Silahkan lakukan login di bagian pojok kanan atas seperti pada biasanya.
  3. Kemudian pada tampilan utama kik”Akun Saya“.
    Cara Menambahkan Alamat Rumah di Shopee
  4. Kemudian pada bagian kanan akan ada menu. Pilih “Alamat“. Lalu klik “Tambahkan Alamat Baru“.
    Cara Menambahkan Alamat Rumah di Shopee
  5. Nanti akan muncul form pengisian data tentang alamat anda. Silahkan isi sesuai alamat anda yang sebenarnya.
    Cara Menambahkan Alamat Rumah di Shopee
  6. Jika sudah klik “OK“. Selesai.

Di atas adalah cara membuat alamat di Shopee untuk Anda yang menggunakan laptop atau komputer. Sedangkan bagi Anda pengguna Android caranya adalah sebagai berikut.

Cara Menambahkan Alamat di Shopee Android

  1. Unduh terlebih dahulu aplikasi Shopee melalui Google Play Store.
  2. Kemudian silahkan login dengan cara memilih menu “Saya” yang berada di bagian pojok kanan bawah. Lalu login.
  3. Jika sudah masuk lagi ke profil “Saya” serperti saat akan login. Hanya saja di sini anda selanjutnya harus memilih “Pengaturan Akun“.

    Menu Shopee

  4. Setelah itu pilih “Alamat Saya“.

    Alamat Saya

  5. Lalu pilih “Tambah alamat baru“. Nanti akan muncul form pengisian data. Silahkan isi dengan sesuai.Menambahkan Alamat di Shopee
  6. Selesai, tekan “Kirim“.

Catatan:

  • Untuk bagian “Pilih lokasi” bisa anda abaikan.
  • Jangan lupa nyalakan tombol “Jadikan sebagai alamat pribadi” jika memang alamat yang anda isi alamat anda sendiri (rumah, bukan kantor atau lingkungan).
  • Alamat lengkap tidak boleh berisi dari 90 karakter atau huruf. Jika melebihi akan ada tulisan “tidak sah”.

Baca juga:  Cara Membuat Tulisan Kosong

Begitulah cara menambahkan alamat di Shopee. Semoga artikel yang kami berikan ini dapat bermanfaat. Terima kasih.

Share:

Penulis di Ngeneki.com. Memiliki pengalaman dalam berbagai bidang terkait industri kreatif seperti media sosial, desain, dan esports. Telah berpengalaman menjadi content creator sejak tahun 2013 di berbagai platform. Jika ada pertanyaan silakan hubungi saya melalui fauzannn166@gmail.com